PSSI BERIKAN KODE INDONESIA VS ARGENTIA DI FIFA MATCHDAY JUNI 2023
TEROPONG-MEDIA.COM | SEPAK BOLA - Beredar kabar bahwa Timnas Indonesia akan melakoni laga tanding dengan Tim juara piala dunia kemarin (red. Argentina) pada Fifa Matchday juni 2023 mendatang.
Media Spanyol, Relevo, menyebut Timnas Indonesia dan China menjadi opsi sebagai calon lawan Argentina pada FIFA Matchday Juni mendatang. Opsi ini diambil karena Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) ingin mendapatkan uang sebanyak-banyaknya sebelum berpartisipasi pada piala dunia 2026. Sedangkan untuk Kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Selatan dimulai September 2023.
Usai menjuarai Piala Dunia 2022, banyak negara ingin menantang Argentina sebagai lawan tandingnya. Selain itu, Argentina kini menduduki peringkat satu dunia FIFA, sehingga poin yang didapat akan sangat tinggi jika tim tersebut mampu menumbangkan La Albiceleste, julukan tim Argentina.
Awalnya, AFA berencana menggelar dua pertandingan di Asia dan Eropa pada FIFA Matchday Juni 2023. Namun, rencana ini melanggar aturan FIFA yang menyatakan bahwa penerbangan dari satu negara ke negara lain tidak boleh lebih dari lima jam.
Untuk itu, AFA membuka opsi untuk menyelenggarakan dua pertandingan di Asia. Menurut laporan Relevo melalui jurnalis Marcos DurĂ¡n, China dan Indonesia menjadi lawan potensial bagi skuat Argentina di FIFA Day Juni 2023.
“Melawat ke Asia bisa menjadi solusi Federasi Sepakbola Argentina menyelesaikan masalah ekonomi yang selama bertahun-tahun menimpa mereka. Juni mendatang menjadi ajang uji coba terakhir sebelum Argentina turun di Kualifikasi Piala Dunia 2026,” tulis Relevo.
PSSI Berikan Kode
Kalangan pecinta sepak bola Indonesia dihebohkan dengan sebuah video yang telah dihapus melalui laman galeri situs PSSI.org. Tim teropong-media coba menelusuri link yang dimaksud, di mana dalam link tersebut tertulis judul video Indonesia vs Argentina yang telah dihapus namun tautan linknya yang belum hilang hingga saat ini. Hal ini tentu membuat rasa penasaran bagi kalangan pecinta sepak bola tentang benar atau tidaknya berita tersebut?
Salah satu akun instagram sepak bola Indonesia aboard (idn_aboard) membuat postingan sindiran kepada PSSI yang terkait keteledoran yang dilakukan admin websitenya:
" Udah disiapin aja nih gallery nya dan video teaser?. Jangan lupa di edit ya mimin @pssi bocor tuh."
Hal ini juga ditanggapi oleh netizen melalui kolom komentar akun tersebut.
"Gak pakek nodrop sih, makanya bocor" Ujar @arif_cds
"Sedang menunggu messi dikantongin rizki ridho". Tambah @dedskya
Hingga berita ini turun, Pihak PSSI belum memberikan jawaban pasti terkait rumor yang beredar.
Netizen berasumsi bahwa kode PSSI menguatkan pernyataan media asal spanyol yakni Relevo mengenai "calon lawan potensial argentina di wilayah asia."
Netizen berharap berita ini bukan hanya sebuah rumor belaka namun menjadi kepastian agar timnas kesayangannya dapat bertanding dengan argentina untuk mendapatkan pengalaman yang cukup dan berharap mendapatkan poin dari hasil kemenangan/seri disaat melawan Argentina, walaupun hal itu mustahil.
Apakah sobat Tera setuju jika Timnas Indonesia Vs Argentina di Fifa Matchday juni mendatang?
Yuk komentarnya
(H/S)
Posting Komentar untuk "PSSI Berikan Kode Indonesia Vs Argentina di FIFA Matchday Juni 2023"